Sandiaga Uno Sebut Kota Depok Bisa Dijadikan Sebagai Ekosistem Sektor Perekonomian Kreatif

Avatar photo

- Pewarta

Kamis, 1 Juni 2023 - 18:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno. (Instagram.com/@sandiuno)

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno. (Instagram.com/@sandiuno)

HELLODEPOK.COM – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mendukung program wirausaha baru dan perempuan pengusaha yang diinisiasi Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat.

Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 087815557788.

“Program ini akan menghasilkan dua solusi besar yaitu penciptaan lapangan kerja dan menjaga kestabilan bahan pokok,” kata Sandiaga.

Program ini, kata Sandiaga merupakan inisiasi yang luar biasa yang melibatkan komunitas pengusaha baru dan perempuan.

“Kota Depok ini memiliki posisi yang sangat strategis dan akan meningkatkan posisinya sebagai kota kreatif.”

“Ini yang harapannya bukan lagi skala nasional, tapi akan kami tingkatkan ke skala internasional,” kata Sandiaga.

Sandiaga Uno menambahkan Kota Depok bisa dijadikan sebagai ekosistem sektor ekonomi kreatif dengan kekhususan di bidang yang dibutuhkan banyak orang.

“Setelah melakukan analisa big data (di Depok) bukan hanya tiga sektor unggulan. Tapi ada yang bergerak di media, animasi, games, musik, dan film,” ujarnya.

Dinas Koperasi dan Usaha Mikro (DKUM) Kota Depok, Jawa Barat, siap mencetak wirausaha baru (WUB) dan perempuan pengusaha sebanyak 2.100 pada 2023 melalui program wirausaha baru dan perempuan pengusaha.

Kepala DKUM Kota Depok, Dede Hidayat mengatakan, program ini bertujuan untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan pengembangan sumber daya ekonomi serta peningkatan lapangan pekerjaan melalui peningkatan potensi wirausaha.

“Peserta yang ikut diseleksi dua tahap pertama administrasi dan wawancara,” kata Dede Hidayat di Depok, Rabu, 31 Mei 2023.

Dede mengungkapkan pendaftar calon WUB dan perempuan pengusaha tahun ini melebihi kuota yang disediakan.

Sehingga mereka yang mendaftar diseleksi administrasi dan wawancara. Syarat utama calon peserta program ini adalah warga yang memiliki KTP Depok.

“Peserta mendapat beragam manfaat dari program WUB, di antaranya dashboard perkembangan bisnis, pelatihan, pendampingan usaha, klinik bisnis, akses perizinan, akses pemasaran, dan akses permodalan,” katanya.

Pelatihan akan dimulai Juni – Agustus, peserta terbagi menjadi 16 kelas. Narasumbernya pelaku usaha yang sukses, akademisi, dan alumni WUB yang sudah menjadi pengusaha.***

Peluang bagi aktivis pers pelajar, pers mahasiswa, dan muda/mudi untuk dilatih menulis berita secara online, dan praktek liputan langsung menjadi jurnalis muda di media ini. Kirim CV dan karya tulis, ke WA Center: 087815557788.

Berita Terkait

Tantangan Utama yang Dihadapi Industri Hulu Migas, SKK Migas: Penurunan Produksi Masih Terus Berlangsung
Hanya dengan Rp5 Juta, Anda Bisa Memiliki Media Online Sendiri dengan Tampilan Keren Seperti Media Ini
Harga MinyaKita Masih Tinggi, Menteri Perdagangan Budi Santoso Sebut 2 Hari Lagi akan Turun
Proposal Apple Sebesar 100 Juta Dolar AS Belum Penuhi 4 Aspek Berkeadilan, Begini Kata Menperin Agus Gumiwang
Menko Pangan Zulkifli Hasan Tegaskan Target Pencapaian Swasembada Pangan Maju Jadi Tahun 2027
Masih Cari Jurnalis yang Bisa Hadir untuk Liputan dan Menjamin Kepastian Berita Tayang di Media Online?
Kementerian BUMN dan PKP Bersinergi Bangun Rumah Berkonsep Transit Oriented Development
Harga MinyaKita dan Minyak Goreng Naik, INDEF: Berdampak pada Kenaikan Harga Barang Lainnya
Hello Media Group (HMG) mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release, content placement, dan iklan. Penting untuk instansi, organisasi, dunia bisnis, dan tokoh publik. Kerja sama, hubungi: 08531-5557788

Berita Terkait

Rabu, 4 Desember 2024 - 07:43 WIB

Tantangan Utama yang Dihadapi Industri Hulu Migas, SKK Migas: Penurunan Produksi Masih Terus Berlangsung

Senin, 2 Desember 2024 - 13:38 WIB

Hanya dengan Rp5 Juta, Anda Bisa Memiliki Media Online Sendiri dengan Tampilan Keren Seperti Media Ini

Jumat, 29 November 2024 - 07:17 WIB

Harga MinyaKita Masih Tinggi, Menteri Perdagangan Budi Santoso Sebut 2 Hari Lagi akan Turun

Sabtu, 23 November 2024 - 09:01 WIB

Menko Pangan Zulkifli Hasan Tegaskan Target Pencapaian Swasembada Pangan Maju Jadi Tahun 2027

Kamis, 21 November 2024 - 11:20 WIB

Masih Cari Jurnalis yang Bisa Hadir untuk Liputan dan Menjamin Kepastian Berita Tayang di Media Online?

Kamis, 21 November 2024 - 07:33 WIB

Kementerian BUMN dan PKP Bersinergi Bangun Rumah Berkonsep Transit Oriented Development

Rabu, 20 November 2024 - 13:43 WIB

Harga MinyaKita dan Minyak Goreng Naik, INDEF: Berdampak pada Kenaikan Harga Barang Lainnya

Kamis, 7 November 2024 - 18:06 WIB

BRI BO Cibubur Kenalkan Transaksi QRIS Melalui BRImo

Berita Terbaru